Resep Kue Barongko Khas Bugies Makassar -->

Header Menu


Resep Kue Barongko Khas Bugies Makassar

Durian Lover
Tuesday, 22 August 2017

Kue ini salah satu ciri khas makassar.dan sangat digemari disetiap kalangan. Kue ini akan bisa dijumpai dalam acara pernikahan atau syukuran. Dan yang belom mencoba dan mencicipinya yuk datang kekota aku atau ditempatku.... 😊😊😊😊😊😊
Resep aku sertakan. 




Kue Barongko Khas Bugies Makassar
Resep Kue Barongko Khas Bugies Makassar
By :Lukman Rahma

Bahan:
1 sisir pisang kepok matang (bagian putih diambil dan tengahnya dibuang)
5 butir telur utuh
5 gelas belimbing santan dari 2 butir kelapa
2 1/2 gelas belimbing gula pasir
1/2 kaleng susu putih
Pewarna kuning secukupnya
Sejumput garam
Daun pisang yang hijau muda dan hijau tua

Cara:
1.telur dan gula dikocok sampai larut
2.campurkan susu dan santan jadi satu
3.siapkan belender lalu masukkan irisan pisang dengan santan campuran susu. Haluskan
Lakukan sedikit demi sedikit sampai pisang abis
4.pindahkan pisang yg sudah diblender kedalam wadah
5.masukkan campuran telur dan gula serta garam dan pewarna aduk sampai rata
6.siapkan daun pisang ukuran 30x15 cm.yang hijau tua bagian pengalas dan hijau muda paling atas.
7.masukkan adonan satu sendok sayur lalu tutup. Ratakan ujung daun dengan gunting. Ikat menggunakan tali rafia atau tusuk gigi.
8.panaskan dandang dan kue siap dimasak selama 25 menit. Atau sampai berubah warna daun.
9.sajikan kue tapi sebaiknya kue disimpan dulu didalam kulkas.